Loading...
Sponsored Links
Loading...
Cap Cay Kuah
Bahan - bahan
- 300 gr fillet ayam, potong2 kotak
- 200 gr bunga kol, potong2
- 100 gr kacang kapri manis, siangi
- 2 bh wortel, kupas, iris menyerong tipis
- 2 bh daun bawang, potong menyerong
- 1 1/2 sdt bubuk kaldu ayam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 750 ml air panas
- 2 sdt garam atau sesuai selera
- 1 sdt gula pasir atau sesuai selera
- 2 sdm tepung maizena, larutkan dgn 3 sdm air
Bumbu, cincang halus:
- 1 cm jahe, kupas, cincang halus
- 2 siung bawang putih, geprak, cincang halus
Taburan:
- Bawang merah goreng secukupnya
Cara Membuat Cap Cay Kuah
- Panaskan 1 sdm margarin dalam wajan cekung, tumis bumbu cincang sampai berbau harum.
- Masukkan ayam, tumis sambil diaduk-aduk hingga ayam berubah warna.
- Tambahkan air panas, garam, gula, merica bubuk dan kaldu bubuk.
- Masak dengan api sedang sampai air mendidih.
- Masukkan wortel, kacang kapri dan bunga kol. Masak sampai sayuran matang.
- Berikutnya masukkan irisan daun bawang. Masak sebentar hingga daun bawang layu.
- Cicipi, jika perlu tambahkan garam dan gula sesuai selera.
- Terakhir masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga kuah agak mengental. Angkat dari api.
- Hidangkan panas dengan taburan bawang merah goreng.
Catatan:
Jika suka ayam bisa anda ganti dengan sosis, bakso, cumi atau udang atau campur2. Sayuran juga bisa anda variasi sesuai selera.
Beberapa referensi buku mencantumkan saus tiram dalam Cap Cay. Silahkan tambahkan sesuai selera jika anda suka. Saya pribadi lebih suka versi sederhana ini.
Sponsored Links
Loading...
Loading...
loading...
Blogger Comment
Facebook Comment